ORGANISASI DAN ADMINISTRASI INTERNASIONAL
Dosen pengampu : Ust Yeyen Subandi, M.A
Nama : Amin Nashrullah HI 3A
A. Intergovermental
Organization
Organisasi pemerintahan Internasional atau yang kita sering dengar dengan singkatan
IGO adalah sebuah perjanjian atau piagam yang terdiri dari negara negara
berdaulat, atau yang disebut sebagai negara negara anggota. Anggotanya adalah
pemerintah, atau wakil instansi yang mewakili pemerintahan suatu negara secara
resmi. Organisasi tersebut adalah sebuah kesepakatan bersama yang bertujuan
untuk mencapai kepentingan bersama dan
memiliki tujuan yang sama diantaranya adalah
1. Mmewujudkan
perdamaian dunia.
2. Meningkatkan
kesejahteraan dunia maupun negara anggota.
Tujuan khusus IGO adalah sebagai tempat atu
wadah , forum atau alat untuk mencapai tujuan bersama yang merupakan
karakteristik tiap tiap organisasi. Contohnya adalah PBB dan ASEAN.
B. Internasional
Non-Govermental Organization ( INGO )
Seperti yang tadi dibahas bahwasannya IGO
adalah kegiatan yang administrasinya diatur berlandaskan hukum publik, namun
INGO adalah sebuah kegiatan yang administrasinya biasanya diatur berlandaskan pada hukum
perdata. Perbedaannya hanya pada keanggotaan organisasi, mitra kerjasama serta
ruamg lingkup kegiatan organisasinya. Di dalam buku Kamus Hubungan
Internasional telah dipaparkan bahwasannya NGO atau yang bisa di sebut INGO
adalah suatu organisasi internasional privat yang berfungsi sebagai mekanisme
bagi kerjasama diantara kelompok swasta nasional dalam masalah urusan
internasional, terutama dalam bdang ekonomi, sosial, kebudayaan, humanitarian
dan teknis.
Lebih
tepatnya lgi bahwasannya INGO didirikan oleh perseorangan atau kelompok
kelompok yang tidak memiliki keterkaitan dengan pemerintahan sebuah negara.
Peran INGO lebih dilihat ketika proses pengambilan keputusan internasional yang lebih transparan serta pencarian fakta.
Karakter INGO yang paling menonjol adalah tidak bekerja sama dengan partai
politik, bukan lembaga yang mencari keuntungan dan tidak bekerjasama dengan
organisasi-organisasi yang berbau kejahatan.
References
(n.d.). Retrieved from
https:\\diplomacy.state.gov\berlinwall.
Arnold,
H. (2006). The Essentials Of Global Politics. London: LANGHORNE.
No comments:
Post a Comment